DAC AMP (Amplifier khusus untuk PC/Laptop) - 010
DAC AMP
(Amplifier khusus
untuk PC/Laptop)
Ada kalanya kualitas musik yang diproduksi speaker PC/laptop kita kurang
memuaskan atau standar-standar saja karena kualitas soundcard pada PC/laptop kita ber-spek rendah/standar.
Atau melalui headphone yang kita miliki setelah dicolokin ke PC/laptop
tersebut volume suara yang dihasilkan relatif kecil karena ketidaksesuaian
impedansi headphone tersebut dengan impedansi output suara PC/laptop.
Maka yang kita perlukan adalah sebuah piranti keras penguat suara untuk PC/laptop
tersebut, salah satu pilihan untuk itu adalah AMP DAC (merk Fiio, dll)
Alat ini bekerja tanpa memakai baterai khusus, alat ini mengambil konsumsi
power dari PC/laptop yang bersangkutan melalui kabel USB yang dihubungkan
dengan piranti mini seukuran tak lebih besar dari bungkus rokok tersebut.
Setelah saya coba, alat ini kompatibel saat dihubungkan PC/laptop dengan
sistem operasi Windows XP, Win7, Linux, dll.
Pada Fiio AMP DAC produk suara dikeluarkan melalui 3 line output yaitu :
- 1 line jack 3,5 mm sebagai output ke stereo
speaker
- 1 line coaxial sebagai output ke surround
speaker
keduanya
terletak pada sisi belakang piranti ini.
- 1 line jack 3,5 mm sebagai output khusus ke
headhone
line ini terletak pada sisi depan, fungsi
pengatur bass dan volume suara hanya ada pada line ini.
Komentar
Posting Komentar